Pendapat Tentang Pendidikan Di Indonesia ;)

Pendidikan adalah menciptakan seseorang yang berkualitas dan berkarakter sehingga memiliki pandangan yang luas kedepan untuk mencapai suatu cita- cita yang di harapkan dan mampu beradaptasi secara cepat dan tepat di dalam berbagai lingkungan. Karena pendidikan itu sendiri memotivasi diri kita untuk lebih baik dalam segala aspek kehidupan.

Pendidikan bisa saja berawal dari sebelum bayi lahir seperti yang dilakukan oleh banyak orang dengan memainkan musik dan membaca kepada bayi dalam kandungan dengan harapan ia bisa mengajar bayi mereka sebelum kelahiran.

Jika bebicara tentang pendidikan di negara kita Indonesia ini, pasti kalian sudah tau seperti apa sistem pendidikan di Indonesia. Sebenarnya jika kita menelusuri lebih dalam lagi tentang pendidikan di indonesia maka kita akan lebih tau bahwa pendidikan di indonesia itu masih banyak terdapat kekurangan, terutama dalam hal kedisiplinan murid-muridnya dan sistem pembelajarannya yang kurang efisien karena mungkin dibeberapa sekolah terdapat guru-guru yang mengajar disekolah tersebut ada yang lebih fokus pada murid yang memiliki kelebihan ketimbang murid yang berkekurangan.

Tidak jarang guru yang menggunakan kekerasan jika menghadapi murid yang tidak disiplin atau susah untuk diatur, padahal sebenarnya menggunakan cara itu malah akan berakibat fatal pada masalah psikologis anak tersebut.

6 respons untuk ‘Pendapat Tentang Pendidikan Di Indonesia ;)

Tinggalkan komentar